Recent Posts

Nasihat Hari Ini : Setiap Rutinitas selalu di Jagal Kejenuhan

3/04/2020 Add Comment

Pagi ini aku kembali menelpon bapak, selain menjadi kewajiban untuk tahu keadaannya, aktivitas ini merupakan ladang motivasi tak terbatas. Setiap berkomunikasi dengan bapak (meski lewat telepon) selalu ada nasihat-nasihat yang dalam, yang menjadi pemicu semangatku dalam menjalani hari. Pagi ini bapak menanyakan rutinitasku, kemudian aku sampaikan dengan semangat. Terus terang saja, hari-hariku semangat karena aku punya to do list (daftar aktivitas yang wajib dikerjakan setiap hari). Alhamdulillah semenjak punya to do list, setiap aktivitasku terarah dan produktif. Dengan seksama, bapak mendengarkan laporanku, sampai akhirnya ia memberi nasihat.


Kemudian aku dengarkan nasihatnya, seperti orangtua lainnya yang begitu cinta pada anaknya. Ia bersyukur atas setiap pencapaian positif yang terjadi pada diriku, dari lisannya terucap harapan agar aku dapat menjaga aktivitas-aktivitas kebaikanku, serta meningkatkannya ke level yang lebih tinggi. Yakni, Semakin taat dan yakin pada-Nya. Kemudian ia menyampaikan bahwa "setiap rutinitas selalu di jagal kejenuhan".

Pada kalimat itu aku langsung merenung, sebab memang benar adanya. Ketika sedang semangat-semangatnya belajar, memulai semester baru, atau ketika semangat-semangatnya menjaga shalat sunah, tiba-tiba rasa jenuh itu suka datang. Mencuri semua kebaikan, sampai akhirnya balik lagi pada kondisi sebelumnya. Menjadi kaum rebahan, yang doyan nonton sampai ketiduran. Lupa sama tujuan, hingga daftar target pencapaian hanya tinggal angan-angan. Tentu saja aku tidak mau balik lagi jadi orang yang lupa diri. eh maksudnya lupa jati diri! langsung saja aku tanyakan bagaimana cara mengatasinya?

1. Belajar Istiqomah
Jaga aktivitas kebaikan mulai dari yang terkecil. Lakukan setiap hari sampai hal tersebut menjadi kebiasaan. Misalnya kita ingin membiasakan shalat dhuha, tak perlu memaksakan langsung 4 rakaat setiap hari. karena bisa jadi cepat lelah dan malah hilang rasa ikhlasnya. lakukanlah dari rakaat yang paling sedikit, (2 rakaat). Biasakan setiap hari. Sebab Allah menyukai amalan-amalan yang dilakukan terus menerus (istiqomah) walaupun sedikit. Dengan belajar istiqomah, rasa jenuh tidak akan bertahan lama bahkan bisa juga tidak akan pernah mampir untuk hinggap pada tubuh kita. 

2. Membiasakan Bersyukur
Perubahan yang terjadi pada diri harus senantiasa disyukuri, sebab kalau bertambah kebaikan pada diri kemudian disyukuri maka Allah akan mudahkan untuk naik ke level berikutnya. Dan Allah akan tambahkan kebaikan serta kemuliaan bagi orang yang senantiasa bersyukur.

"Orang yang terbiasa bersyukur bahkan ketika dalam keadaan tidak punya, maka akan terbiasa juga ketika Allah berikan kesempatan untuk menjadi orang kaya". 

Karena itu syukurilah setiap pencapaian harian agar rasa untuk meng-uprgade diri bisa tumbuh dan membuat kita semakin berkembang.

Itulah 2 Tips yang bapak berikan sebagai nasihat dipagi hari ini, yah meski aku sampaikan bil makna (dengan makna) karena tidak begitu persis ya. Artinya diksi dari bapak agak sedikit berbeda, tepatnya lebih jelas, lugas, dan mudah dipahami. Tapi, intinya sudahkah anda menelpon orangtua hari ini? nasihat apa yang mereka berikan?

4 Hal yang dapat dipelajari dari Harvest Moon - Friends of Mineral Town

3/02/2020 Add Comment
img src : The White Kingdom
Harvest Moon - Friends of Mineral Town adalah games simulasi peternakan yang seru. Tokoh utama akan di hadapkan dengan keadaan kebun yang berantakan, tidak terurus.  Dengan modal awal uang 500 gold (kalau gak salah, soalnya lupa lagi), dan peralatan peternakan yang seadanya, pemain dituntut untuk bisa mengembangkan peternakan menjadi peternakan yang potensial, bersih, dan tentunya produktif. Pokoknya games ini seru banget, keren, apalagi kalau kita mainnya gak curang. Alias gak pake cheat.

Dari sekian banyak versi Harvest Moon, cuma ini yang mimin suka. Padahal tampilannya masih sederhana, pexel-pexelnya masih sangat kelihatan. Alasannya sih, karena beberapa karakternya dibuat lebih kompleks, dan menurut mimin lebih bagus dari versi-versi atasnya. Terus jalan ceritanya juga keren kalau diikuti, intinya ini games keren banget lah. wkwk.

Bentar, kita udah kejauhan keluar topiknya nih. Kita kan mau bahas hal-hal yang dapat dipelajari dari games tersebut. Sorry, okh langsung kita mulai ke point pertama saja :

1. Membangun Relasi
Sebagai tokoh utama, kita dituntut untuk berbuat baik pada para tetangga, semakin sering baik pada mereka, memakin banyak kebaikan yang didapatkan. Bahkan para tetangga akan memberikan hadiah jika kualitas komunikasi kita sangat intens (baik). Dalam dunia nyata pun begitu, ketika kita baik terhadap tetangga. Meskipun kita hanya sebagai seorang pendatang, kelak mereka juga akan baik pada kita. Artinya komunikasi itu modal awal untuk membuat relasi, kemudian langkah selanjutnya adalah bangun kepercayaan dengan senantisa berbuat baik dengan sesama. Tentunya didasari hati yang ikhlas.

img src : google image

2. Kerja Keras, Kerja Tuntas
Tokoh utama dalam games dihadapkan dengan kebun warisan kakek yang tidak terurus, padahal kebun tersebut sangat luas dan potensial, jika dikerjakan dengan serius malah bisa lebih produktif. cukup buat biaya hidup sehari-hari, dan uangnya bisa ditabung juga untuk kepentingan yang lain. Back to real world. Kita juga kerapkali dihadapkan dengan kondisi seperti itu. Misalnya rumah belum rapi, biaya hidup sehari-hari masih kurang, dan punya yang keinginan banyak.

Dengan meniru langkah awal seperti tokoh utama pada games Harvest Moon, memanfaatkan apa yang kita miliki untuk bekerja. Maka kelak akan mendapatkan hasil dari apa yang dikerjakan. Misalnya, potensi yang dimiliki adalah jago jualan, ya mulai aja jualan. Bisa mengawali karir dengan jadi reseller, atau dropshiper, jaman sekarang kan jualan gak perlu lapak real, gak perlu jaga toko tiap saat. Karena bisa di remote diluar, seperti dikampus, sekolah, dan kantor.

3. Membeli Kebutuhan Bukan Keinginan
Mewujudkan impian untuk membangun peternakan yang produktif ada langkah-langkahnya, salah satunya adalah dengan menaikan level keseriusan kerja. Yaitu dengan cara membeli barang-barang sesuai kebutuhan. Kenapa? karena harus disadari bahwa keuangan yang terbatas, tidak dapat membeli semua keinginan kita. Artinya, mulailah dari anak tangga paling rendah. Modal awal 500 gold, jangan dihabiskan semua, belilah 1 anak ayam serta persedian pangannya, semampunya. Baru setelah terlihat hasilnya (ayamnya tumbuh besar dan bertelur), maka jualah sebagian, dan uangnya belikan kebutuhan yang lain.

Nah, dalam kehidupan nyata pun sama. Kita nggak boleh menghamburkan uang yang dimiliki untuk mengejar keinginan-keinginan. Sebab keinginan itu sifatnya sementara. Belilah apa yang kita butuhkan dan tabungkanlah untuk sebagian penghasilanmu untuk mencapai keinginan. Jangan lupa juga untuk perbaiki kualitas kerja, sebab semakin baik kualitas kerja, semakin meningkat juga penghasilan kita.

4. Semuanya perlu waktu
Dalam permainan (tentunya yang tanpa cheat), pasti akan menemukan banyak kejenuhan, seperti nunggu hewan ternak siap diperah, tamanan yang siap dipanen, harus nyiram tanaman tiap hari, berbelanja kebutuhan hidup tiap hari, menjaga kesehatan hewan dan tanaman, dan lain-lainnya.

Yakin, tak bedanya dengan dunia nyata. Kita juga perlu kerja keras untuk mewujudkan impian kita. Harus siap dengan rutinitas yang bikin pusing, dan boring. Karena setiap hal butuh waktu. Tidak serta merta ketika inginkan sesuatu, kemudian langsung terkabul. Butuh usaha, butuh doa, serta yang tak kalah pentingnya yaitu doa. Tiga komponen utama ini yang harus kita upayakan dalam menjalani hidup. Jika semua telah dilakukan, bingkainya adalah tawakal. Bungkus 3 komponen itu dengan tawakal. Agar ketika kita tidak mendapatkan apa yang kita inginkan, hati tidak akan kecewa. Sebab Menggantungkan segala hal pada-Nya, tak akan pernah menuai kecewa.

Itulah Hal yang dapat dipelajari dari Harvest Moon - Friends of Mineral Town, sebenarnya banyak sekali pelajaran yang dapat diambil dari games legend tersebut. Kalau temen-temen mau menambahkan, silahkan di kolom komentar. 

Ingat ya, postingan ini tidak mengajak kalian main gamesnya, tapi mengambil pelajaran dari games tersebut. Jika mau explore lebih lanjut tentang games legend ini, kalian bisa search langsung di Google.com. hehe..

Tips Memulai Hari

2/25/2020 Add Comment
img scr : https://bincangsyariah.com
Disadari atau tidak, pagi hari adalah awal yang tepat penentu hari tersebut. Jika di awali dengan aktivitas yang baik, insya allah kita akan mendapatkan sesuatu yang baik pula. Kebanyakan orang beraktivitas dengan aktivitas biasa yang menjadi rutinitas, impactnya pribadi orang tersebut akan merasa bosan, dan malas melakukan rutinitasnya.

Sebagai seorang muslim, banyak sekali amalan-amalan kecil yang islam ajakan namun berdampak besar. Berikut Syukron rangkum dalam Tips Memulai Hari  :

Meminta Doa Orangtua

Menjadi yang terbaik adalah cita-cita setiap orang. Namun, kadang manusia lupa akan besarnya dorongan doa atas seluruh pencapaian-pencapaian kita. Sebagai seorang muslim sadar terhadap penting dan dasyatnya doa kedua orangtua adalah kewajiban. Sebab sebanyak dan sehebat apapun target yang kita capai tidak akan ada apa-apanya tanpa doa dari mereka.

Tanpa diminta, orangtua pasti akan mendoakan yang terbaik untuk anak-anaknya. Tips pertama ini bukan untuk cari muka dihadapan orangtua ya. Perlu syukron tekankan bahwa meminta doa kepada orangtua akan meningkatkan kedekatan kita dengan mereka. semakin dekat orangtua dengan kita, semakin mereka percaya pada kita, maka semakin kuat doa yang mereka langitkan. karenanya, biasakanlah setiap pagi untuk meminta doa dari kedua orangtua.

Membiasakan Shalat Dhuha

Memang benar, Allah swt telah menjamin rezeki hamba-Nya. Bahkan tidak ada satu binatang melata pun melainkan rezekinya telah dijamin oleh-Nya. Tapi terkadang kita merasa rezeki tak kunjung tiba? setiap hari kita makan seadanya, atau usaha kita tidak pernah seramai warung tetangga. Kalau merasa seperti itu, perbaiki shalat dhuha yuk.

Dengan membiasakan shalat dhuha  2 rakaat akan melapangkan hati kita terhadap ketentuan Allah atas pembagian rezeki-Nya. Lakukanlah setiap hari, sebelum memulai aktivitas, tentunya saat waktu dhuha telah tiba. Mulailah dari yang paling kecil, belajarlah membiasakan, jika sudah terbiasa selalu 1 bulan tanpa bolong mengerjakan shalat dhuha, maka naikkanlah level shalat dhuhanya. Dari 2 rakaat menjadi 4 rakaat sampai puncaknya di 12 rakaat.

Kemudian perlu ditekankan dalam hati bahwa konsep rezeki bukan hanya uang. Rezeki bisa berupa guru yang bijak, lingkungan yang kondusif, teman-teman yang taat, keluarga yang akur, dan lain sebagainya. Dengan menanamkan pemahaman tersebut, maka kita akan semakin luas dalam memandang rezeki.

Membiasakan Bersedekah

"Bersedekah Dulu Baru Cukup, Bukan Cukup Dulu Baru Bersedekah"
Kalimat tersebut Syukron kutip dari motivator remaja nasional, yaitu Kak Aif Saiful Ma'ruf.  Memang benar, seharusnya aktivitas bersedekah dibiasakan sedari dini, agar tertanam dalam kepribadian setiap orang bahwa dalam rezeki tidak terkandung hak orang lain. Karenanya budaya memberi harus terus diistiqomahkan.

Bersedekah tidak harus besar, jika langsung besar maka akan memberatkan. Belajarlah dari hal yang terkecil, hal ini dapat membantu membiasakan diri dan melembutkan hati. Belajarlah ikhlas dalam bersedekah. Dengan terpupuknya rasa ikhlas di dalam hati, maka kelak ketika bersedekah dengan jumlah yang besar tidak akan menjadi beban pikiran.

Jika sudah terbiasa dengan bersedekah, maka tingkatkanlah level sedekahnya, agar semakin hari semakin Allah tambah keberkahan dalam setiap rezeki kita. Percayalah, Jika kita memberikan yang terbaik untuk Allah, maka Allah yang berikan yang jauh lebih baik untuk kita. Jadi, semangat bersedekahnya. ^^